Ingin Tahu CCTV Headline Animator

Sunday, July 10, 2011

Fitur G-Sensor Pada Kamera CCTV

Mungkin sebagian dari kita telah mengenal fitur G-Sensor pada alat-alat elektronik yang beredar sekarang seperti pada telepon genggam dan sebagainya. Saat ini fitur G-Sensor pun sudah mulai diaplikasikan pada kamera CCTV yang terpasang pada kendaraan bermotor. Kamera CCTV ini disebut mobile CCTV camera.

Apa yang dimaksud dengan G-Sensor? G-Sensor biasanya merupakan akselerometer yang berfungsi untuk mengukur kekuatan yang berlangsung selama ada perubahan dalam kecepatan seperti mobil, bus, atau truk yang kemudian aktivitas kendaraan saat berjalan termasuk apabila kendaraan tersebut mengalami kecelakaan maka langsung terekam dalam unit penyimpan berupa memory card. Data rekaman dari G-Sensor ini direpresentasikan menggunakan gambar grafik sumbu X,Y dan Z. 


Sumbu X merepresentasikan kanan-kiri kendaraan
Sumbu Y merepresentasikan depan-belakang kendaraan
Sumbu Z merepresentasikan atas-bawah kendaraan

Grafik yang dihasilkan oleh G-Sensor ini dapat juga digunakan untuk menganalisis kondisi mengemudi dan kebiasaan pengemudi saat berkendara. Gambar kurva grafik yang ditampilkan mungkin akan berbeda-beda tergantung dari jenis kendaraannya. 

Berikut contoh gambar grafik G-Sensor saat menampilkan data rekaman aktivitas kendaraan.


No comments:

Post a Comment